Jumat, 16 September 2011

Blog merupakan jenis website atau bagian dari sebuah situs web. Dewasa ini, blog adalah untuk berbagi informasi, memberikan komentar atau berita tentang subjek tertentu dengan menggabungkan teks, gambar, link ke blog lain, halaman web, dan masih banyak lagi.

Blog yang paling umum adalah blog pribadi / personal, bisa dikatakan seperti membuat website pribadi. Sesuai dengan kategorinya, blog pribadi ini seperti buku harian pribadi online. Blog pribadi ini digunakan untuk bertukar informasi, hobby atau kesukaan tertentu, menuangkan karya seni, bahkan dapat menerima masukan info atau pendapat dari pengguna internet di seluruh dunia. Inilah sarana untuk berbagi perasaan dengan teman, keluarga, atau pun orang baru secara instan dan cepat.

Sebagai contoh yakni Microblog – blog yang sangat rinci dan menangkap setiap moment atau peristiwa yang terjadi. Blog juga dibagi menurut jenis topiknya yang berfokus pada topik tertentu seperti: blog politik, blog perjalanan, blog pendidikan, blog musik, blog hukum, dan yang sejenisnya. Melalui beragam jenis topik ini, tentunya dapat menemukan link blog lain sesuai dengan kesukaan masing-masing pribadi.

Lalu apa lagi kelebihan dari blog? Tidak berhenti sampai disana, semua orang pasti menginginkan penghasilan tambahan, bukan? Tepatnya, blog dapat membantu Anda untuk menghasilkan uang secara tidak langsung. Melalui iklan yang dipasang dalam blog Anda, maka siapa saja yang mengklik iklan tersebut, Andalah yang mendapatkan bayarannya, menarik bukan?

Dalam hal ini, Anda dituntut aktif untuk menyebarkan alamat blog / website Anda ke Search Engine, Direktori web atau artikel direktori. Selain itu Anda harus aktif pula bertukar banner, tukar link atau tukar kunjungan dengan blogger lain. 
Categories:

0 komentar:

Posting Komentar